Persib Bandung Punya Pusat Kebugaran Sendiri Diawasi Tim Sports Science
11 January 2021 22:00 WIB
Dua pemain asing Persib Nick Kuipers dan Geoffrey Castillion/ Foto Media Persib
PERSIB Bandung baru saja menambah fasilitas penting untuk menunjang latihan tim dengan menghadirkan pusat kebugaran.
Hal ini merupakan bagian dari rencana besar PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) untuk mengembangkan fasilitas berlatih Persib.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, pun merasa girang dan mengapresiasi manajemen Pangeran Biru.
Pelatih asal Belanda itu menyebut, fasilitas ini akan bermanfaat untuk meningkatkan kondisi kebugaran anak asuhnya.
"Kita semua harus angkat topi dan berterima kasih kepada manajemen di bawah kepemimpinan Glenn Sugita," kata Robert Rene Alberts.
"Manajemen telah mendukung Persib Bandung untuk menjadi klub yang punya kualitas karena ditunjang dengan peralatan gym," Robert menambahkan.
Robert Rene Alberts pun tak sabar untuk segera memanfaatkan gym baru ini saat tim mulai kembali berlatih bersama.
Selain itu, ia memastikan bahwa fasilitas kebugaran ini bakal masuk ke dalam program latihan yang akan dia rancang.
Fasilitas ini nantinya bakal berada di bawah pengawasan tim sport science, dr. Alvin Wiharja, tim medis dr. Rafi Ghani, dan fisioterapis, Benidektus Adi Prianto.
"Jadi, apa yang ingin kami bangun saat ini adalah fasilitas rehabilitasi di bawah pengawasan tim medis," kata Robert Rene Alberts.
"Ini langkah awal, tapi kami juga perlu memahami situasi manajemen di tengah masa sulit seperti ini dan mereka masih mendukung tim," ia menambahkan.
Adapun hadirnya fasilitas kebugaran ini juga mendapat tanggapan positif dari salah satu pemain muda Persib, Ravil Shandyka Putra.
"Persib memang selalu memperhatikan para pemainnya, termasuk kami para pemain muda, yang masih butuh peningkatan dari segi teknik, fisik, dan lain-lain," ucapnya.
"Alat-alat ini pasti akan membantu kami semakin berkembang," pemain yang akrab disapa Aping itu menambahkan, Senin (11/1/2021).*ADIF SETIYOKO